Mourinho: Hanya Pemenang yang Berhak Raih Ballon d'Or

Share on :


Mourinho: Hanya Pemenang yang Berhak Raih Ballon d'Or


Mega bintang Barcelona Lionel Andres Messi kembali digadang-gadang menjadi salah satu peraih Ballon d’Or pada Januari 2013 mendatang. Nama lain yang mencuat ialah Cristiano Ronaldo yang diyakini akan menjadi pesaing terkuat Messi.

Apabila Messi kembali
meraih penghargaan
prestise tersebut, maka ia
akan mencatatkan namanya
dalam sejarah dunia
sepakbola. Pasalnya, sejauh ini belum ada seorang
pemain pun yang berhasil
menyabet gelar tersebut
sebanyak empat kali
berturut-turut.

Namun, pelatih Real Madrid,
Jose Mourinho menganggap
bahwa gelar individu
bergengsi tersebut tak
pantas disematkan kepada
kapten baru Argentina. Prestasi Barcelona musim
2011-12 dijadikan dasar
penilaian The Special One itu,
seperti diketahui raksasa
Katalan hanya mampu
menyabet mahkota Copa Del Rey.

“Ballon d’Or tak layak
diberikan kepada pemain
yang tidak memenangkan
gelar apapun, kendati ia
bermain bagus. Bagaimana
Anda memberikannya kepada Messi, sementara ia
tidak memenangkan Liga
Champions,” tutur
Mourinho.

“Gelar tersebut selayaknya
diberikan kepada pemain
yang menjalani musim
dengan luar biasa bersama
timnya. Namun, saya akan
tetap menghormati pihak yang melakukan
pemilihan,” Mourinho
menambahkan.

Menariknya, pelatih
berkebangsaan Portugal itu
lebih memilih Sergio Ramos
dan Iker Casillas yang
berhak meraih penghargaan
tersebut, bukan sang anak emas, Cristiano Ronaldo.
Ternyata kemenangan
Spanyol pada gelaran Euro
2012 lalu, menjadi dasar
penilaian mantan nakhoda
Chelsea itu.

“Mereka (Sergio Ramos dan
Iker Casillas) menjalani
musim lalu dengan fantastis.
Begitu pula dengan Cristiano
Ronaldo yang berhasil
mencapai semifinal Euro,” ucapnya mengakhiri, seperti
dilansir dalam situs resmi
Real Madrid.
sumber
Berita sebelumnya
 1.'Juve dan Van Persie Telah Ikat Kontrak'
 2:: Di Matteo Berharap Pada Kreativitas Pemain Baru ::
 3:: Torres Akan Terima Penghargaan Dari Mantan Klubnya ::

Baca Juga Resep Lainya

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...